Banyak sudah website yang membahas mengenai affiliate marketing den menyarankan untuk menjadi seorang affiliate marketer sebagai cara termudah untuk sukses berbisnis online.

Tetapi benarkah demikian adanya? Saya setuju dengan pernyataan bahwa dengan menjualkan produk orang lain adalah cara termudah untuk mendapatkan uang dari internet, tetapi ini bukan jalan pintas yang mudah untuk mendapatkan passive income.
Seperti halnya bisnis online lainnya, untuk membangun sebuah website affiliasi yang berhasil dibutuhkan riset, perencanaan dan tentu saja kerja keras. Tidak ada makan siang gratis. Ini seperti membangun sebuah rumah. Semakin kokoh pondasi yang dibangun, maka semakin baiklah struktur dari rumah tersebut.

Jadi jika anda ingin membangun sebuah online bisnis yang kokoh dengan mempromosikan produk orang lain, menurut saya ada 4 hal (pilar) yang harus anda lakukan untuk memastikan anda akan mendapatkan hasil yang maksimal.

Strategi ke 1 - Mulailah dengan menemukan sebuah Ceruk Pasar (Niche Market).
Anda mungkin sudah mendengar hal ini ribuan kali, tapi saya tetap akan mengatakan hal ini sebagai hal terpenting untuk sukses dalam online bisnis.

Banyak orang yang membuat kesalahan ketika ingin berbisnis online, dimana mereka memilih produk yang menurut mereka akan mudah laku dijual secara online, karena:
~ Sepertinya ini mudah untuk dipasarkan
~ Sepertinya ini yang akan banyak dicari orang
~ Komisi yang diberikan besar
~ Sepertinya ini sangat menguntungkan, karena banyak orang yang juga memasarkannya secara online.

Percayalah, anda tidak akan dapat dengan mudah berhasil dengan cara seperti ini, dan pada akhirnya anda akan frustasi sendiri dan menganggap bahwa online bisnis tidak cocok untuk anda.

Jadi, sekali lagi saran saya, lakukanlah riset dulu untuk menemukan niche market anda...
~ Apa yang menjadi ketertarikan anda?
~ Problem apa yang banyak dicari orang secara online, yang berhubungan dengan ketertarikan anda?
~ Bagian mana dari problem tersebut yang tidak banyak website yang menawarkannya diluar sana?
Cari & temukan sejumlah orang yang mencoba menemukan sesuatu secara online, namun tidak berhasil menemukannya. Disitulah anda bisa menawarkan mereka solusinya. Pasti mereka akan dengan senang hati membeli dari anda.

Strategy ke 2 - Pastikan semua produk yang anda jual relevan dan berhubungan.
Banyak website affiliasi diluar sana yang memasang banner promosi dari holiday travel sampai asuransi, tips-tips internet marketing, dll.... semuanya dalam 1 halaman.

Saya menyebutnya situs pasar loak, dan mereka hanya membuang-buang waktu saja! Pastikan bahwa semua produk yang anda promosikan berhubungan erat dengan niche market anda, dan saling berhubungan satu sama lainnya!
Jika tidak, Anda harus bertarung untuk mendapatkan trafik berkualitas untuk website anda, dan anda juga harus menulis article - article yang secara langsung berhubungan dengan kebutuhan pengunjung website anda.
Tapi yng lebih buruk, anda juga beresiko mengorbankan kredibilitas anda. Itu karena, anda akan terlihat oleh para pengunjung website anda seperti seseorang yang ingin menjual barang dami sejumlah uang, dari pada ingin membantu.
Strategi ke 3 - Bangun Opt-In List, lalu jalin hubungan baik dengan para subscribers anda.
Sebagai seorang afiliate marketer, email memainkan peran besar dalam rangka mempromosikan produk-produk anda.

Jadi pastikan anda memulai online bisnis ini dengan opt in yang menawarkan informasi gratis yang bermanfaat dan memiliki relevansi dengan produk yang anda jual.
Semakim anda bisa membuktikan kepada opt in list anda bahwa anda memberikan informasi yang bermanfaat bagi mereka... semakin mereka percaya pada anda.... maka anda pun akan semakin sukses.

Tidak hanya anda akan membangun reputasi yang baik, anda juga akan menjadi seorang ahli pada market tersebut, maka semakin banyak orang yang akan merekomendasikan produk anda.

Strategy ke 4 - Rekomedasikan produk anda untuk Maximum Conversions
Jika anda ingin membeli sebuah TV baru, apakah anda memilih / menentukan model TV yang akan anda beli berdasarkan iklan yang anda lihat di stasiun TV, atau karena teman anda merekomendasikan model tersebut kepada anda? Saya yakin tentu anda akan lebih percaya pada rekomendasi dari teman anda tersebut, bukan?
Dan kebanyakan orang...
... Itulah mengapa dengan menempatkan banyak affiliate banner atau link didalam website anda, dan berharap seseorang -- siapapun -- akan mengklik banner-banner / link-link tersebut, ini tidak akan menghasilkan penjualan.
Ingat, anda telah membangun hubungan yang baik dengan customer-customer anda melalui email marketing... mereka percaya pada anda... mereka memandang anda sebagai seorang expert... jadi mereka sekarang sudah lebih terbuka terhadap pandangan anda.

Manfaatkan itu dengan merekomendasikan produk anda pada mereka... mengapa mereka mesti membeli dari anda... dan mengapa mereka harus memilikinya.

Mereka akan menghargai rekomendasi dari anda, dan hasilnya, tingkat konversi penjualan anda akan meningkat!
Affiliate marketing bukanlah pil ajaib yang bisa membuat anda sukses sebagai pebisnis online, tetapi tentu saja juga bukan suatu hal yang tidak mungkin untuk mendapatkan income yang besar dari menjualkan produk orang lain.
... Jika anda melakukan ini:
Mulaila dengan memilih market spesifik, kemudian buat website yang kaya akan informasi yang akan membuat orang ingin berkunjung ke website anda lagi dan lagi. Pastikan semua produk yang anda jual di website memiliki hubungan satu sama lainnya, juga dengan informasi - informasi didalamnya.
Gunakan website anda untuk membangun kredibiitas anda sebagai seorang expert pada market tersebut. Pada saat yang bersamaan, bangun daftar pelanggan yang besar, dan gunakan email marketing untuk membangun keduanya, yakni membangun relationship dan mempromosikan produk affiliasi anda dengan cara merekomendasikan pada mereka.

Dengan perencanaan dan market riset yang benar -- dan usaha yang kuat -- saya yakin anda akan menjadi seorang affiliate merketer yang handal.
To your success,
Parvidia Pakaya
CEO pVidia.com

0 komentar